Advertisement
Gudnyus.id - Bagi sebagian orang, mendengarkan musik bisa saja menjadi kegiatan yang sulit dilepaskan dari aktivitas sehari-hari. Mendengarkan musik menjadi salah satu hiburan paling murah dan paling mudah didapat di sela-sela kesibukan aktivitas harian.
Namun, alunan musik rupanya tidak sekadar bermanfaat sebagai hiburan semata. Sadar ataupun tidak, alunan musik sebenarnya telah memberikan perubahan suasana hati dan bahkan membantu Anda untuk berkonsentrasi.
Sebuah studi menunjukkan, mendengarkan lagu dapat memberikan efek pada beberapa bagian otak, yang bertanggung jawab terkait memori dan pengelihatan. Lalu, apa saja sih manfaat positif alunan musik?
1. Meningkatkan Konsentrasi dan Mengurangi Rasa Gelisah
Pernah nonton salah satu film Marvel, “DOCTOR STRANGE”? Film tersebut dibuka dengan aksi lihai Dr. Stephen Strange (Benedict Cumberbatch) saat melakukan operasi pada pasiennya sembari mendengarkan alunan musik. Rupanya, dikutip dari situs huffingtonpost.com dalam British Medical Journal, sejumlah dokter ahli bedah umumnya menyetel musik klasik sekitar 62-72 persen dari waktu selama operasi.
Beberapa penelitian menyebutkan bahwa musik membantu Anda mengurangi rasa cemas dan meningkatkan efisiensi saat bekerja. Bahkan, sebuah penelitian secara khusus menunjukkan bahwa musik dapat membuat dokter ahli bedah lebih fokus saat operasi, dan membuat kerjasama antar anggota tim menjadi lebih baik.
2. Musik Menangkal Depresi dan Stress
Ibarat menyemprotkan air pada tanah berdebu dan panas, pengaruh musik pada otak membantu seseorang mengurangi tingkat stres. Pada tahun 2011, sebuah penelitian di McGill University Montreal (Kanada) yang diterbitkan dalam jurnal Nature Neuroscience menunjukkan bahwa mendengar musik favorit Anda dapat memicu pelepasan hormon dopaminyangberfungsi untuk membantu mencairkan suasana hati yang buruk.
3. Membantu Mengatasi Permasalahan Gangguan Tidur
Jika Anda mengalami gangguan tidur seperti insomnia, musik bisa menjadi jawabannya. Manfaat musik dapat membuat Anda lebih santai sehingga mempermudah Anda untuk tidur dan juga meningkatkan kualitas tidur.
4. Baik Untuk Kesehatan Jantung
Beragam jenis musik dapat meninggalkan kesan dan pengaruh yang berbeda pada pendengarnya. Musik dapat membuat seseorang merasa santai, sedih, menangis, dan tertawa. Dengan kata lain, selain bermanfaat bagi kinerja otakdan suasana hati, musik juga diperkirakan bagus untuk kesehatan jantung.
Meski tidak dapat memperbaiki masalah jantung secara menyeluruh, setidaknya musik dapat membantu dalam menghilangkan stres, dan mempermudah masa penyembuhan setelah proses operasi jantung.
Pengaruh musik dalam aktivitas sehari-hari ibarat sebagai motivator yang baik. Cukup memutar atau memainkan alat musik, efek positif bagi tubuh dan pikiran Anda akan terasa cukup jelas. Namun, jika tujuan Anda adalah untuk meningkatkan atau menjaga kesehatan, tentu musik saja tidak cukup. Tetap jaga kesehatan dengan pola konsumsi makanan dan gaya hidup sehat.
Sumber: Kemkes.go.id
Foto: Pixabay.com