gudnyus
9 September 2019, 22:00 WIB
Last Updated 2019-09-09T15:00:26Z
Info

Jadi Sasaran Warganet, KPAI Sempat Gembok Akun IG

Advertisement

Gudnyus.id - Sempat menyebut audisi Perkumpulan Bulutangkis (PB) Djarum sebagai kegiatan ekploitasi anak, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) sepertinya harus menanggung akibatnya sepertinya saat ini. Mendapat banyak hujatan dari warganet karena dianggap menyebabkan dihentikannya audisi umum atlet bulutangkis Djarum, KPAI pun menggembok Instagram miliknya.

KPAI sebelumnya merasa jika audisi beasiswa bulutangkis yang dilakukan PB Djarum telah mengandung unsur eksploitasi anak-anak. Protes yang dilayangkan oleh KPAI itu langsung ditanggapi oleh PB Djarum.

Pihak PB Djarum memutuskan akan menghentikan program pencarian bakat pemain bulutangkis mulai 2020. Meski demikian audisi Djarum 2019 masih akan dilanjutkan hingga November mendatang.

Hal itu menimbulkan emosi bagi warganet yang menganggap pernyataan KPAI mengada-ada. PB Djarum mengklaim tidak ada unsur ekploitasi anak-anak, bahkan audisi PB Djarum telah melahirkan atlet bulutangkis yang berprestasi di dunia.

Warganet  menyayangkan audisi bulutangkis Djarum yang sudah digelar terhitung sejak 2006 harus dihentikan. KPAI pun langsung mengambil langkah dengan menggembok akun Instagramnya. Langkah ini sepertinya dilakukan untuk menghindari serangan nyinyir warganet. Meskipun update terbaru, KPAI sudah membuka kembali akun instagram yang semula digembok.